Halo apakabar Anda hari ini? Apakah baik-baik saja atau membutuhkan seorang teman untuk membaca? Apa kabar dengan tahun yang baru ini? Sudahkah menyelesaikan beberapa resolusi yang mungkin sengaja dibuat untuk tahun ini? Kalau belum jangan lupa tambahkan untuk hidup sehat adalah tujuan utama Anda di tahun ini ya? Berbicara tentang gaya hidup sehat bisa dimulai dari makanan yang dimakan sehari-hari. Nah salah satu makanan yang harus ada dalam bahan belanjaan Anda adalah serat. Mengapa serat? Nah pas sekali artikel ini akan membahas beberapa alasan mengapa serat penting untuk tubuh. Sebelum masuk ke inti jangan lupa siapkan amunisi sebelum membaca, secangkir lemon tea sepertinya cocok untuk menenangkan pikiran.
- Alasan serat penting untuk tubuh yang pertama yaitu melancarkan pencernaan
Apakah kalian memiliki masalah dengan pencernaan? Seperti perut begah dan susah Buang Air Besar? Bisa jadi di tubuh Anda kekurangan yang namanya serat. Nah ternyata serat berperan penting dalam proses penyerapan air dan sari-sari makanan dalam tubuh serta mendorong kotoran yang seharusnya keluar dari tubuh. Serat dapat meningkatkan berat dan ukuran dari feses karena ia menyerap air, membuatnya lebih lunak sehingga lebih mudah untuk dikeluarkan melalui anus. Feses yang keras bisa menjadi tAnda bahwa Anda kurang mengonsumsi makanan berserat, jika dibiarkan terus-menerus dapat menimbulkan sembelit. Sembelit yang tidak diobati dapat berkembang menjadi wasir atau hemoroid yang dapat membuat Anda merasa sakit saat buang air besar maupun saat duduk. Beberapa serat juga difermentasi di usus besar. Sangat krusial bukan pencernaan kita jika kekurangan serat? Nah mulai sekarang perbanyak makan serat secukupnya yuks.
- Alasan kedua mengapa serat penting untuk tubuh adalah menurunkan kadar kolesterol
Anda memiliki masalah dengan kadar kolesterol yang susah turun? Coba banyakin makan makanan yang mengandung serat. Serat dalam bentuk larut air dapat menurunkan kadar kolesterol jahat atau LDL (low-density lipoprotein) dalam darah. Serat larut air dapat mengikat kolesterol dalam sistem pencernaan sehingga kolesterol tidak sempat diserap oleh tubuh melainkan dibuang keluar tubuh melalui feses. Penelitian juga menunjukkan bahwa makanan tinggi serat dapat menurunkan tekanan darah dan peradangan. Kolesterol akan mudah larut dan berubah menjadi kotoran yang keluar dalam tubuh. Apakah Anda tidak ingin hal ini terjadi pada tubuh Anda? Kesehatan adalah yang utama dan sebenarnya obatnya adalah beberapa benda dan makhluk hidup yang ada disekitar kita.
- Alasan selanjutnya serat sangat penting untuk tubuh adalah membantu mengontrol gula darah
Apakah Anda punya masalah dengan gula darah yang sangat tinggi serta susah untuk menurunkannya? Bisa jadi hal ini diakibatkan karena konsumsi serat yang kurang untuk tubuh. Serat, terutama dalam bentuk larut air, bermanfaat bagi Anda yang menderita diabetes karena serat dapat memperlambat pengosongan lambung sehingga juga memperlambat penyerapan gula oleh tubuh, dan menyebabkan kadar gula darah tidak cepat naik. Bagi Anda yang tidak mempunyai penyakit diabetes mellitus tipe 2, makan banyak serat dapat mencegah Anda terkena penyakit ini. Sekarang paham kan bagaimana serat berperan penting dalam penurunan gula yang ada di dalam darah.
- Alasan terakhir mengapa serat penting untuk tubuh adalah menurunkan berat badan
Anda sedang dalam mode diet? Ingin mengurangi berat badan mencapai berat yang ideal? Cobalah mengkonsumsi serat karena akan memberikan rasa kenyang yang lama dan juga menyehatkan tubuh Anda. Serat, terutama dalam bentuk larut air, bermanfaat bagi Anda yang menderita diabetes karena serat dapat memperlambat pengosongan lambung sehingga juga memperlambat penyerapan gula oleh tubuh, dan menyebabkan kadar gula darah tidak cepat naik. Bagi Anda yang tidak mempunyai penyakit diabetes mellitus tipe 2, makan banyak serat dapat mencegah Anda terkena penyakit ini. Wah sangat berguna kan? Sehat adalah utama, langsing adalah bonusnya. Nah itu dia beberapa alasan mengapa serat sangat penting untuk tubuh kita. Bukan hanya untuk kesehatan namun untuk mencapai tubuh yang ideal dan diidam-idamkan.